Jl. Kalimantan No 1 Kampung I / Skip 085179990551 mailbox@tarakankota.go.id

Hadiri Perayaan Natal Ikatan Keluarga Toraja (IKAT) Sektor IV Lapangan

0 comments 2024-01-08 23:40:06  

TARAKAN - Wali Kota Tarakan dr. H. Khairul, M.Kes., hadir dalam Perayaan Natal Ikatan Keluarga Toraja (IKAT) Sektor IV Lapangan, Senin (8/1/2024). 

Pada momen perayaan natal yang digelar di GPSDI Imanuel I Tarakan ini, Wali Kota atas nama Pemerintah Kota Tarakan mengucapkan selamat Natal dan Tahun Baru. 

"Momen perayaan Natal adalah waktu cinta kasih, mari kita semua terus rajut cinta kasih dan berharap agar kota ini senantiasa dilimpahi kedamaian," ucap Wali Kota. 

Wali Kota juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada umat Kristiani, khususnya Kristiani Toraja, atas dukungan yang diberikan kepada Pemerintah Kota Tarakan. Dukungan ini merupakan landasan penting dalam menjalankan tugas pemerintahan dengan baik. 

Sebagai bukti nyata kepedulian, Pemerintah Kota Tarakan telah memberikan bantuan kepada beberapa gereja. Diungkapkan Wali Kota, langkah ini menunjukkan bahwa pemkot hadir untuk semua agama resmi yang diakui negara, menciptakan kerukunan antarumat beragama di kota ini. 

Dalam harapannya, Wali Kota menginginkan agar semua agama dapat menjalankan ibadahnya dengan damai dan tentram di Kota Tarakan. Pesan perdamaian dan toleransi ini menjadi semangat untuk membangun kota yang harmonis dan sejahtera bagi seluruh warganya.

#tarakansmartcity #nevergiveup

0 comments

©

Tarakan    Designed by HTML Codex


Distributed By: ThemeWagon