22/07/2024
0 comments
DUKCAPIL ON THE STREET di Car Free Day
TARAKAN - Layanan administrasi kependudukan
(Adminduk) Dukcapil on the street digelar di Car Free Day (CFD) kawasan Stadion
Datu Adil, Minggu (21/7/2024). Keberadaan layanan Adminduk
untuk memudahkan masyarakat mengakses berbagai layanan administrasi
kependudukan tanpa harus mengganggu kesibukan mereka sehari-hari.
Dalam acara Dukcapil on the
street yang diadakan di kawasan CFD Stadion Datu Adil warga dapat mengurus
berbagai dokumen kependudukan. Kehadiran layanan kependudukan di CFD
mendapat sambutan positif dari masyarakat yang mengunjungi acara tersebut.
Mereka menyambut baik inisiatif Pemerintah dalam membawa pelayanan publik lebih
dekat ke tengah-tengah masyarakat.
"Dalam kegiatan Dukcapil on the street di CFD ini kami menyelenggarakan
pelayanan Dukcapil seperti pencetakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik,
penerbitan KIA, dan aktivasi IKD," ujar Hery Purwono Kepala Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tarakan.
Para petugas pelayanan kependudukan turut memberikan informasi terkait prosedur
administrasi yang dibutuhkan serta membantu masyarakat dalam proses pengurusan
dokumen. "Dengan adanya layanan kependudukan di CFD ini, kami
berharap masyarakat terbantu dalam mengurus dokumen kependudukan
mereka,"ujarnya.
Diharapkan tingkat kepatuhan administrasi kependudukan di Kota Tarakan dapat
meningkat dan masyarakat semakin perduli akan pentingnya dokumen identitas yang
valid. "Bagi warga Tarakan bisa datang langsung ke lokasi CFD di
depan stadion datu adil. Kegiatan pelayanan ini akan berlangsung selama
kegiatan CFD," katanya. [*]