TARAKAN - Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio dan upaya Penanggulangan Kejadian Luar Biasa (KLB) Polio pada Selasa (16/7/2024).
Pelaksanaan PIN Polio di Tarakan direncanakan dalam dua tahap, yakni tahap pertama pada 23-29 Juli 2024 dan tahap kedua pada 6-12 Agustus 2024, dengan target capaian 95 persen.
Dalam kesempatan yang dilaksanakan di gedung serbaguna, Pj. Wali Kota mengajak seluruh unsur masyarakat untuk terlibat aktif dan memberikan dukungan penuh demi kesuksesan PIN Polio, memastikan program ini menjangkau setiap sudut kota Tarakan.
âMari bersama kita sukseskan PIN Polio di Tarakan demi memberikan perlindungan maksimal bagi generasi muda,â pesan Pj. Wali Kota.