TARAKAN â Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., secara resmi membuka acara Gembira Beragama (Gerakan Muda Bangga Bernegara dan Beragama) yang diselenggarakan di Gedung FKUB Tarakan pada Rabu (30/10/2024).
Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Kalimantan Utara dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dengan tema âPelibatan Masyarakat dalam Pencegahan Radikalisme dan Terorisme melalui FKPT Kalimantan Utara Tahun 2024â.
Dalam sambutannya, Pj. Wali Kota menegaskan pentingnya keterlibatan tokoh muda lintas agama dalam membangun gerakan bangga bernegara. "Kita harus bersama-sama menggalang semangat kebersamaan dan nasionalisme lintas agama, untuk membentuk generasi yang kuat dan mampu menghadapi ancaman radikalisme dan terorisme" ujarnya.
Hadirnya Pj. Wali Kota di kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dan kolaborasi antara pemerintah, lembaga dan masyarakat dalam menciptakan keamanan bersama. âKeterlibatan seluruh lapisan masyarakat, termasuk tokoh muda lintas agama, sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang damai dan aman khususnya di Tarakan,â tambahnya.