Jl. Kalimantan No 1 Kampung I / Skip 085179990551 mailbox@tarakankota.go.id

Pj. Wali Kota Hadiri Pertemuan Mingguan Terkait Pengendalian Inflasi

0 comments 2024-10-21 15:55:14  

TARAKAN – Pj Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., menghadiri pertemuan mingguan terkait pengendalian inflasi, yang diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom Meeting oleh Kementerian Dalam Negeri RI, pada Senin, 21 Oktober 2024. Pertemuan ini menjadi bagian penting dalam upaya pemerintah pusat dan daerah untuk mengendalikan inflasi yang berpotensi memengaruhi stabilitas ekonomi di berbagai daerah, termasuk Kota Tarakan.

Dengan partisipasi aktif dalam rapat koordinasi ini, langkah-langkah strategis yang disepakati dapat diimplementasikan di Kota Tarakan, sehingga  inflasi dapat dikendalikan dan dampaknya terhadap masyarakat dapat diminimalkan. 

Sementara itu, dilaporkan bahwa perkembangan inflasi Kota Tarakan pada bulan September 2024 yang mencatat deflasi deflasi 0,10% (mtm) menunjukkan adanya penurunan harga pada beberapa komoditas strategis. Sementara secara tahunan, inflasi tetap terjaga pada angka 1,59% (yoy).  Perlu dilakukan penguatan sinergi antara pemerintah, petani dan distributor, terutama untuk komoditas rentan mengalami kenaikan harga, agar stabilitas harga tetap terjaga.

0 comments

©

Tarakan    Designed by HTML Codex


Distributed By: ThemeWagon