JAKARTA - Pj. Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., menghadiri acara Penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat Tahun 2023 dan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester II Tahun 2023 pada hari Senin, 8 Juli 2024.
Acara yang bertempat di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, ini mengusung tema "Menguatkan Fondasi Keuangan Negara, Menuju Indonesia Emas 2045." Presiden RI, Joko Widodo, membuka acara tersebut dengan resmi.
Dalam sambutannya, Presiden Joko Widodo menekankan bahwa opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) bukanlah sebuah prestasi, melainkan kewajiban. Penggunaan APBN dan APBD harus dilakukan secara baik karena uang ini adalah milik negara dan rakyat.
"Akuntabilitas dan fleksibilitas harus dijalankan bersamaan, tidak boleh terbelenggu pada rumusan prosedur yang berorientasi pada proses. Kita harus fokus pada hasil dengan capaian untuk rakyat," arahan Presiden.