MAKASSAR â Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., menghadiri pembukaan Rapat Kerja Nasional Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) yang digelar di Upperhills Convention Center Makassar pada Rabu, 12 Juli 2023.
Sebanyak 88 Wali Kota dari seluruh Indonesia hadir pada kegiatan ini. Kegiatan ini dibuka oleh Gubernur Sulawesi Selatan dan diiisi oleh Keynote Speech dari Sekjen Kemendagri. Turut hadir pula para mitra APEKSI dan berbagai tamu undangan Pemkot Makassar selaku tuan rumah.
Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., mengapresiasi penyelenggaraan acara ini, âini adalah Raker yang termasuk paling kolosal selama beberapa kali penyelenggaraan Rakernas APEKSI,â ujarnya. Ia pun mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari tuan rumah bagi delegasi Tarakan.
Rakernas ini membahas berbagai isu nasional dan isu daerah. Kota Tarakan yang tergabung di APEKSI Komwil Kalimantan pun turut menyuarakan berbagai aspirasi dari. Isu yang dibawa oleh Komwil Kalimantan yaitu mengenai penataan Ibukota Nusantara yang diharapkan dapat memberi manfaat bagi kota-kota yang ada di Kalimantan. Di samping itu, city branding juga menjadi perhatian.
Berbagai usulan ini akan dibawa pada pleno bersama dengan isu strategis dari wilayah lainnya yang kemudian akan diperjuangkan oleh APEKSI di tingkat pusat.
Mari sukseskan Rakernas APEKSI.
Kota kita maju, Indonesia kita kuat!