TARAKAN â Penjabat (Pj.) Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan, S.E., M.Si., secara resmi membuka pasar murah program kolaborasi pentahelix di Kelurahan Selumit Pantai, tepatnya di Gang Ganda, RT 12, Rabu (12/2/2025).
Pasar murah ini merupakan bagian dari upaya kolaboratif dalam menghilangkan stigma negatif serta mencegah peredaran narkoba di wilayah Kelurahan Selumit Pantai. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan memperkuat karakter dan memberikan perlindungan sosial bagi masyarakat, khususnya generasi muda.
Selanjutnya Pj. Wali Kota menyampaikan bahwa acara ini juga sebagai bentuk mitigasi dan pengendalian inflasi menjelang Ramadan, serta sebagai langkah nyata dalam memperkuat sinergi antarstakeholder untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan produktif dalam meningkatkan perekonomian.
Selain pasar murah, rangkaian acara semakin meriah dengan berbagai kegiatan seperti lomba karaoke, jalan santai, pertunjukan barongsai, kuda lumping, senam pagi, serta mengadirkan stand umkm.