TARAKAN â Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M. Kes., melepas Lomba Gerak Jalan yang diselenggarakan di Kelurahan Juata Laut, sebagai bagian dari perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78. Acara berlangsung di Jalan Pengeran Aji Iskandar, Tarakan Utara, pada hari Minggu, 3 September 2023.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan kolaborasi antara Pemkot Tarakan melalui Kecamatan Tarakan Utara dengan Kelurahan Juata Laut dan Karang Taruna. Diikuti oleh 26 regu, lomb ini dilaksanakan dengan rute dimulai dari Kampung KB Juata Laut dan berakhir di Pelabuhan Ferry Juata Laut.
Dalam sambutannya, Wali Kota Tarakan, dr. Khairul, M. Kes., menyampaikan bahwa perlombaan gerak jalan ini bukan sekadar tentang menang atau kalah, tetapi lebih menguatkan rasa kekompakan di antara warga Kelurahan Juata Laut. Acara ini menjadi momen berharga untuk merayakan kemerdekaan Indonesia sambil memupuk semangat persatuan dan gotong royong di tengah masyarakat.
Setelah kegiatan di Juata Laut selesai, Wali Kota juga hadir di tengah-tengah warga Kelurahan Karang Anyar dan keluarga besar PDAM Tirta Alam Tarakan untuk menyerahkan berbagai hadiah kegiatan lomba 17 Agustus yang diadakan pada hari yang sama.
Berbagai event yang dilaksanakan mulai dari tingkat kelurahan ini merupakan bagian dari beragam perayaan yang digelar di seluruh Tarakan untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.
DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA!