Walikota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes, bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tingkat Provinsi Kalimantan Utara dan Kota Tarakan, menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Angkatan Udara ke-79 yang berlangsung di Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Anang Busra, bertempat di Appron Lanud Anang Busra, pada Rabu, 9 April 2025.
Upacara yang digelar dengan penuh khidmat ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi dari berbagai instansi, baik dari kalangan militer maupun pemerintah daerah. Selain Walikota Tarakan, tampak hadir juga sejumlah pejabat dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalimantan Utara dan Kota Tarakan, yang menunjukkan sinergi antara TNI, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Kota dalam mendukung tugas dan fungsi TNI Angkatan Udara.
Peringatan HUT TNI Angkatan Udara ke-79 ini menandakan pentingnya peran TNI AU dalam menjaga kedaulatan negara, serta memperkuat rasa kebangsaan dan persatuan di kalangan masyarakat Indonesia, khususnya di Kalimantan Utara.